Arsip Tag: armada

Hati yang Tersakiti, Lagu Solo Pop Sang Survivor Kanker yang Bikin Baper

Kamarmusik.net, JAKARTA – Meski harus berjuang melawan sakit kanker kelenjar getah bening, Aldi Taher masih terlihat produktif di dunia entertainment. Suami Georgia Aisyah ini terus semangat berkarya baik itu di ranah seni peran maupun seni musik. Setelah sempat melejit bersama duo kingkong dan trio ubur ubur, kini ia mencoba bersolo karier dengan merilis single “Hati yang tersakiti”. Selain menyanyi, Aldi Taher memproduseri sendiri lagu ini.

Lagu bernuansa pop mellow ini mengisahkan tentang seorang yang telah mengikat dan mengucap janji untuk hidup bersama. Cinta dan kasih sayang yang dirajut kelak akan membuat bahagia, karena semua dibangun atas dasar ketulusan cinta. Sayang seribu sayang, masalah datang menghampiri setelah kehadiran orang ketiga. Sang pujaan hati kemudian tega meninggalkan dirinya dan mengkhianati ketulusan cinta mereka. Lagunya asli bikin baper deh.

“Saat memproduseri lagu ini, aku telah diserang kanker. Namun aku yakin penyakit ini bisa disembuhkan, selama terus berjuang tanpa menyerah. Berkali-kali menjalani kemoterapi dan Alhamdulillah kesehatanku terus membaik. Sebagai survivor kanker, aku pengin tetap berkarya, termasuk di musik. Ketika terbuka kesempatan solo karier, aku luncurkan deh lagu ‘Hati yang Tersakiti’ ini,” ujar cowok yang pernah menjadi model video musik ADA Band ini

Cerita Aldi Taher Soal Inspirasi Lagu Hati yang Tersakiti

Hati yang Tersakiti, Lagu Solo Pop Sang Survivor Kanker yang Bikin Baper

Lagu ini juga pembuktian bahwa Aldi bisa serius bermusik, di luar karakter jenakanya bersama Trio Ubur Ubur.

“Cerita lagunya pun serius tentang hati yang terluka karena disakiti pasangannya. Liriknya Aldi bikin bersama Ruli. ‘Hati yang Tersakiti’ ini temanya tentang broken love yang pasti dialami banyak orang. Ceritanya sangat menyentuh seperti lagu solonya Virgoun dan lagu-lagu Armada. Semoga lagu ini bisa mewakili hati yang lagi galau. Oh iya, video liriknya juga bisa kamu tonton di YouTube,” beritahu cowok yang suka lagu-lagu Oasis, Coldplay, dan The Beatles itu.

Obrolan makin menarik ketika Kamar Musik menanyakan alasan ia terjun langsung memproduseri karya solo ini.

“Jujur, ini pertama kalinya aku merambah jadi produser musik. Alasanku sederhana. Aku melihat banyak penyanyi yang sukses memproduseri karyanya sendiri seperti Maia Estianty, Charly van Houten, dan temen-teman musisi lainnya,” lontar ayah dari Geraldine Nur Aldiansyah yang memiliki bisnis kuliner sate taichan rock n roll tersebut.

https://youtu.be/UvIEpldjyF4

 

edofumikooo

Video Lirik Lagu Armada Asal Kau Bahagia Ukir Sejarah Musik di Indonesia

Kamarmusik.net, JAKARTA – Grup band Armada kembali menorehkan sejarah manis dalam perjalanan musiknya. Kalau 2 tahun lalu mereka mencetak rekor dengan penjualan 16 juta lebih donlot RBT untuk album Hal Terbesar, tahun 2017 giliran kuintet asal Palembang ini menggoreskan sejarah lewat video lirik “Asal Kau Bahagia”. Hanya dalam waktu 1 bulan, lagu Armada terbaru ini telah ditonton oleh 10 juta lebih viewers di YouTube.

“Terima kasih banyak teman teman Event Organizer, Promotor, Media, Sponsor dan Partner bahwa Video Lirik single terbaru Armada berjudul Asal Kau Bahagia sudah mencapai 8.000.000 lebih views dalam waktu 3 minggu. Tercepat dan Terbanyak sepanjang sejarah musik Indonesia di Youtube! Terima kasih sebanyak banyaknya atas apresiasi untuk lagu ini,” beritahu Armada lewat akun Instagram resminya beberapa waktu lalu.

Pencapaian tercepat dan terbanyak itulah yang menjadi kabar gembiranya. Yess, klaim itu tentu mereka utarakan berdasarkan data dan fakta. Sebuah prestasi mengagumkan untuk ukuran pertumbuhan dan pergerakan penonton video lirik di YouTube. Kamar Musik pun ikut terus memantau lagu Armada tersebut. Sampai berita ini diturunkan, Kamis (9/3), video lirik “Asal Kau Bahagia” terus melesat cepat dan hampir mendekati angka 15 juta viewers.

Video Lirik Lagu Armada Asal Kau Bahagia Ukir Sejarah Musik di Indonesia

Jadi penasaran deh, apa sih yang membuat single kedua di album kelima Armada itu begitu menyedot perhatian?

“Boleh jadi ini mewakili perasaan banyak orang yang pernah mengalami kejadian serupa seperti isi lagunya. ‘Asal Kau Bahagia’ ini menceritakan ketegaran seseorang dalam mengikhlaskan kebahagiaan untuk pasangannya,” jelas Mai.

Lagu Armada ini lebih meledak dari single sebelumnya “Pulang Malu Tak Pulang Rindu”. Kita kulik yuks bagaimana pola kerjasama Rizal (vokal), Mai (gitar), Radha (gitar), Endra (bass), dan Andit (drum) dalam meracik lagu kece ini?

“Awal ide lagu ini berasal dari Radha. Awal tahun 2016 lalu, dia yang pertama kali nunjukkin bridge dan reffrain nya. Lalu aku bantuin garap song nya, Rizal menyempurnakan liriknya, lalu Andit dan Endra melengkapi kesemuanya. Setelah workshop matang, baru deh kami masuk ke studio rekaman,” lontar gitaris berambut gondrong itu.

Video Lirik Lagu Armada Asal Kau Bahagia Ukir Sejarah Musik di Indonesia

Liriknya ngena banget sih. Setiap yang nyanyi, kayak pernah melewati momen ini. Intip aja penggalan reffrain nya.

Katakanlah sekarang/ Bahwa kau tak bahagia/Aku punya ragamu/ Tapi tidak hatimu/Kau tak perlu berbohong/ Kau masih menginginkannya/Ku rela kau dengannya/ Asalkan kau bahagia//

Pencarian keyword Asal Kau Bahagia di YouTube sampai 25 ribuan. Di Instagram, sekitar 8000-an post yang menggunakan tagar #asalkaubahagia. Statistik ini kayaknya akan terus melejit, secara Rizal dan kawan kawan kemarin menggeber promo lagu ini kembali di sebuah stasiun radio dengan jaringan terbesar di seluruh Indonesia. Gokil sih untuk pencapaian dan konsistensi berkarya dari sebuah band yang tahun ini akan genap berusia 1 dekade.